Cetak hang paper tag tangerang

Terima kasih atas kunjungan anda.....


Paper Tag adalah salah satu media promosi yang penting pada suatu produk. Desain dan bahan yang unik akan memperkuat konsep produk dan branding yang dijual. Paper tag atau hang tag bentuknya kertas kecil yang umumnya ditempelkan pada suatu produk. Fungsi hangtag adalah untuk memisahkan barang tersebut agar berbeda dengan barang lainnya. Pemisahan ini diutamakan untuk mencegah barang menjadi salah diambil atau dikenali oleh suatu individu. Hang tag umumnya memiliki karakteristik kecil dan memiliki tekstur kertas dan ringan, sehingga mudah untuk diaplikasikan dan tidak menjadi robek bila terlalu lama digantung.

Perlu dipahami, banyak yang mengira kalau paper tag atau hang tag hanya pada label baju saja. Kerena sudah menjadi pesepsinya demikian. Padahal penggunaan paper tag sebagi media branding juga dapat dijumpai pada produk-produk lainnya.

Oh iya penggunaan paper tag atau hangtag bisa juga sebagai tempat untuk mencantumkan harga produk tersebut.

Dalam industri percetakan bahan baku kertas yang sering digunakan dalam cetak paper tag antara lain :
  • Kertas art carton dengan gramasi ketebalan mulai dari 260 - 400 gsm
  • Karton Duplex, dengan gramasi ketebalan mulai dari 310 - 500 gsm
  • Karton Ivory 300 gsm
  • Samson kraft, gramasi 300 gsm, 400 gsm
Sementara proses cetak dari paper tag atau hang tag dengan teknik :
  • Offset separation full color
  • Digital printing
  • Pantone Color
  • Hot print
Demikian postingan singkat mengenai cetak paper tag, hang tag, label tag atau price tag. Ade printing, jasa percetakan terdekat dan murah berpengalaman dalam mencetak paper tag. Harga murah dan kualitas bersaing. Layanan pesan antar. Terima kasih.